Kamis, 19 Mei 2016

Info Travel PegiPegi.com

Info Travel PegiPegi.com


7 Hotel Murah di Banyuwangi dengan Pemandangan Hijau, Tarif di Bawah Rp 500 Ribu

Posted: 18 May 2016 03:08 AM PDT

Destinasi wisata di kota Banyuwangi saat ini sedang naik daun dikalangan travelers. Banyuwangi terletak di ujung Timur Pulau Jawa, nggak heran kalau di Banyuwangi banyak pantai-pantai eksotik, juga pegunungan. Kamu bisa kunjungi beragam obyek wisata alam instagenic yang populer di media sosial, mulai dari Kawah Ijen, Teluk Hijau “Green Bay”, Pantai Pulau Merah, Watu Dodol, serta Air Terjun Kalibendo.

Biar perjalanan kamu makin nyaman, pegipegi merekomendasikan tujuh hotel murah di Banyuwangi dengan tarif di bawah Rp 500 ribu. Cocok banget buat kamu yang pengin berlibur ala backpacker. Traveling memang nggak pernah mahal di pegipegi, hihihi…

1. Manyar Garden Hotel

Suasana dan pesona alam di Manyar Garden Hotel bakal bikin kamu betah dan kepengin balik lagi. Pasalnya, Manyar Garden Hotel dikelilingi taman asri dan tersambung dengan pantai cantik yang berada di belakang hotel. Manyar Garden Hotel juga menyediakan beragam fasilitas untuk menunjang kebutuhan tamu, seperti kolam renang, restoran, juga koneksi Wi-Fi di lobi hotel.

Selain itu, Manyar Garden Hotel juga berada di lokasi strategis, tepatnya di jalan Gatot Subroto no. 110. Bagi kamu yang menggunakan jasa kereta api, Manyar Garden Hotel hanya berjarak sekitar 1 km dari Stasiun Banyuwangi Baru. Jangan kaget, ya, kalau tarif menginap di Manyar Garden Hotel ini super murah, yaitu Rp 185.950* aja melalui pegipegi.com.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Screenshot manyar

lihat manyar garden hotel

2. Hotel Mahkota Banyuwangi

Jika kamu jenuh dengan suasana perkotaan, kamu bisa berlibur ke Banyuwangi dengan bermalam di Hotel Mahkota Banyuwangi yang berada di jalan Jember no. 55. Akomodasi bintang dua ini menghadirkan suasana nyaman dengan konsep rumahan untuk tamu. Kamu bisa mengunjungi destinasi wisata tersohor di Banyuwangi, mulai dari Kawah Ijen (35 km), Pantai Pulau Merah (2 jam berkendara), juga Teluk Hijau (3 jam berkendara).

Hotel Mahkota Banyuwangi juga menyediakan fasilitas modern, seperti kolam renang, restoran, kedai kopi, hingga karaoke. Seluruh ruang kamar di Hotel Mahkota Banyuwangi juga dilengkapi dengan kamar mandi pribadi, AC, TV, juga koneksi internet. Bermalam di Hotel Mahkota Banyuwangi nggak bikin kantung kamu bolong, tarifnya cuma Rp 206.612* di pegipegi.com.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Screenshot mahkotalihat hotel mahkota banyuwangi

3. Hotel Mahkota Plengkung

Hotel Mahkota Plengkung mempersembahkan akomodasi nyaman yang didukung dengan lingkungan asri. Hotel mahkota Plengkung juga ditunjang fasilitas kolam renang yang cukup luas juga jernih. Hotel yang berlokasi di jalan Yos Sudarso no. 218, ini berselang satu jam berkendara menuju obyek wisata populer Kawah Ijen dan Taman Nasional Baluran (38 km).

Kamu bisa pesan Hotel Mahkota Plengkung dengan tarif mulai dari Rp 206.612* hanya di pegipegi.com. Hotel Mahkota Plengkung memang cocok banget buat berlibur bareng keluarga di kota Banyuwangi.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Screenshot plengkungan

lihat hotel & restoran mahkota plengkung

4. Ketapang Indah Hotel

Kamu bisa menikmati surga dunia di Banyuwangi dengan menginap di Ketapang Indah Hotel yang berlokasi di jalan Gatot Subroto km 6. Pasalnya, hotel dengan desain interior tradisional ini dikelilingi taman hijau, juga perkebunan kelapa. Nggak hanya itu, Ketapang Indah Hotel juga didukung dengan pemandangan laut yang mengangumkan.

Ketapang Indah Hotel memberikan pelayanan ramah dan maksimal, serta fasilitas-fasilitas modern untuk tamu seperti kolam renang, restoran, kedai kopi, dan massage. Pusat kota Banyuwangi dapat ditempuh selama 15 menit berkendara dari Ketapang Indah Hotel. Dapatkan harga spesial menginap di Ketapang Indah Hotel dengan bujet Rp 329.752* melalui pegipegi.com.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Screenshot ketapanglihat ketapang indah hotel

5. Mirah Hotel Banyuwangi

Liburan kamu bakal makin berkesan jika menginap di Mirah Hotel Banyuwangi yang mempersembahkan fasilitas modern. Manjakan diri kamu dengan fasilitas kolam renang luas dan bersih, jacuzzi, bar, restoran, billiard, spa, hingga karaoke. Selain itu, Mirah Hotel Banyuwangi juga ditunjang ruang kamar nyaman yang menghadap taman hijau. Tersedia 78 Kamar, 16 vila dan 14 bungalow di Mirah Hotel Banyuwangi yang dilengkapi fasilitas kamar mandi pribadi, AC, TV, juga kulkas.

Mirah Hotel Banyuwangi terletak di jalan Yos Sudarso no. 28 atau berjarak sekitar 10 menit dengan berkendara dari Pelabuhan Ketapang. Bicara soal harga, kamu nggak perlu khawatir, kamu bisa pesan Mirah Hotel Banyuwangi hanya dengan tarif Rp 338.843* lewat pegipegi.com.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Screenshot mirahlihat mirah hotel banyuwangi

6. Hotel Blambangan

Nikmati suasana romantis yang di Hotel Blambangan yang diiringi pepohonan rindang yang menyejukkan mata. Hotel Blambangan merupakan akomodasi eksklusif karena hanya menyediakan 24 ruang kamar. Seluruh ruang kamar difasilitasi kamar mandi pribadi, AC, dan TV. Hotel Blambangan cocok banget buat pasangan yang sedang bulan madu. Kamu bisa ajak pasangan kamu menyaksikan keindahan blue fire di Kawah Ijen yang berjarak sekitar 40 menit dari Hotel Blambangan.

Hotel Blambangan menyediakan fasilitas kolam renang, sarapan pagi di restoran, bar, juga koneksi Wi-Fi di lobi hotel. Dengan tarif super terjangkau yaitu Rp 370.241* melalui pegipegi.com, kamu bisa menginap dengan nyaman di hotel yang berlokasi di jalan Dr. Wahidin Sudirohusodo no. 04, Kepatihan ini.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Screenshot blambanganlihat hotel blambangan

7. Hotel Santika Banyuwangi

Jika kamu pengin menginap di hotel modern dengan pemandangan alam yang luar biasa, Hotel Santika Banyuwangi solusinya. Kamu bisa nikmati keindahan alam dari kolam renang cantik di Hotel Santika Banyuwangi. Selain itu, akomodasi bintang tiga ini turut menyajikan sarapan pagi di restoran hotel. Tersedia 125 ruang kamar yang didesain nyaman dan minimalis, kamar tamu juga ditunjang dengan fasilitas kamar mandi pribadi, AC, TV, dan kulkas.

Hotel Santika Banyuwangi berada di jalan Letjend S. Parman no. 15, atau berjarak sekitar 20 menit berkendara dari Bandara Blimbingsari. Hotel Santika Banyuwangi merupakan pilihan tepat untuk perjalanan bisnis dan liburan kamu. Kamu bisa pesan Hotel Santika Banyuwangi dengan bujet Rp 483.471* aja, jika pesan di pegipegi.com.

Klik foto untuk lhat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lhat detail harga dan hotel.

Screenshot santikalihat hotel santika banyuwangi

^86633390C87633299B6B6705793BB48020F34ED78483F4B017^pimgpsh_fullsize_distr

Nah, nggak ada alasan lagi untuk nggak traveling ke obyek wisata alam di Banyuwangi. Apalagi hotel-hotelnya nyaman dan murah, serta ditunjang dengan pemandangan alam yang spektakuler. Biar perjalanan kamu lebih mudah, kamu bisa pesan tiket pesawat murah, tiket kereta api murah juga cari hotel murah lain di Banyuwangi lewat pegipegi.com.

pesan tiket pesawat murah ke bandara blimbingsari

pesan tiket kereta api murah ke banyuwangi

cari hotel murah lain di banyuwangi

Harga pada tanda (*) berlaku saat artikel dibuat.

Fame Hotel Batam: Hotel Murah yang Cantik dan Instagenic

Posted: 18 May 2016 02:48 AM PDT

Jika kamu sedang dalam perjalanan bisnis atau berencana traveling ke Batam, Fame Hotel merupakan akomodasi yang tepat buat kamu. Bicara soal traveling, mungkin sebagian dari kamu belum banyak yang tahu tentang obyek wisata menarik di Batam.

Kota Batam merupakan kota kecil padat penduduk yang dijuluki sebagai kota industri. Kota Batam berada di tengah-tengah jalur pelayaran, jadi banyak banget pantai eksotik di Batam, misalnya Pantai Marina, Pantai Nongsa, Pantai Melur, hingga Pantai Tanjung Bemban. Selain itu, destinasi wisata lain yang nggak boleh dilewatkan di Batam, yaitu Kampung Vietnam dan Ocarina Park. Kalau sudah puas berpetualang di Batam, kamu bisa melakukan perjalanan internasional ke Singapura atau Malaysia dengan menggunakan kapal.

Banyak hal seru kan di kota Batam! Jika kamu belum pernah ke Batam, pegipegi merekomendasikan Fame Hotel yang berlokasi di Putri Hijau Complex, jalan Let. Jend R. Soeprapto, Batu Aji, atau berjarak sekitar 45 menit dari Bandara Hang Nadim. Psst, selama bulan Mei 2016, kamu bisa mendapatkan harga super miring untuk menginap di Fame Hotel Batam jika kamu pesan lewat pegipegi.com.

Nuansa serba warna ungu

Fame Hotel Batam identik dengan sentuhan ornamen warna ungu yang dikombinasikan dengan warna putih. Perpaduan warna ungu dan putih membuat Fame Hotel Batam nampak gaul dan kekinian. Bangunan hotel bintang dua ini juga didesain modern dan minimalis, pokoknya eye catching banget.

Saat memasuki lobi hotel, dekorasi dan tata ruang Fame Hotel Batam bakal bikin kamu makin kagum. Pasalnya, lobi Fame Hotel Batam didesain dengan cantik dan glamour. Mungkin Fame Hotel Batam memang diciptakan untuk kalangan muda. Pelayanan staf di lobi hotel Fame Hotel Batam juga super ramah dan siap melayani selama 24 jam untuk menunjang kepuasan dan kenyamanan tamu. Top banget, deh!

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Hotel bergaya retro yang hits abis

Nah, kamu pasti bingung kenapa di Fame Hotel Batam banyak ditemui motor Vespa yang identik dengan anak gaul, Fame Hotel Batam memang mengusung tema menarik dan konsep berbeda untuk menarik perhatian tamu. Salah satunya dengan mendekor dan menghiasi hotel dengan motor Vespa yang unik.

Nggak hanya itu, hotel cantik ini juga didukung dengan gambar-gambar graffiti seperti tokoh kartun Popeye dan Superman. Fame Hotel Batam mengusung tema retro yang hits dan instagenic banget buat berfoto. Kamu jadi nggak usah repot-repot untuk mencari spot keren untuk berfoto di luar hotel.

Ehm, ada satu hal lagi, nih, yang bakal buat kamu makin jatuh cinta dengan Fame Hotel Batam yaitu lorong kamar yang didesain ala bioskop zaman dulu. Jika kamu tergolong generasi tahun 90-an pasti nggak asing dengan model dan konsep bioskop zaman dulu yang bernuansa warna ungu dan hitam. Serasa sedang nostaligia ke masa-masa indah saat SMA. Hihihi…

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Ruang kamar yang super nyaman

Salah satu persembahan terbaik di Fame Hotel Batam yaitu dengan menghadirkan kamar tamu yang didesain dengan nyaman. Tersedia 124 ruang kamar di Fame Hotel Batam yang nggak kalah unik, seperti lukisan karikatur tokoh atau selebritis terkenal di dunia dan kursi meja rias yang dibentuk menyerupai kursi sutradara. Hihihi…

Tersedia lima tipe kamar di Fame Hotel Batam, diantaranya Executive Deluxe Room, Junior Suite, Suite, Deluxe Room, serta Superior Room, yang bisa kamu sesuaikan dengan bujet dan kebutuhan. Seluruh ruang kamar difasilitasi dengan kamar mandi pribadi, perlatan mandi, pendingin ruangan (AC), TV, juga koneksi internet. Dijamin kamu bakal beristirahat dan tidur nyenyak di Fame Hotel Batam.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Malam mingguan di Popcorn Resto

Tentu kamu nggak boleh melewatkan hidangan lezat yang menggugah selera di Fame Hotel Batam. Kamu bisa santap siang atau malam di Popcorn Resto yang siap melayani tamu selama 24 jam. Bicara soal rasa, kamu nggak perlu ragu lagi, seluruh hidangan lokal dan Asia di Popcorn Resto diolah oleh chef berpengalaman dengan menggunakan bahan-bahan berkualitas. Oh, ya, Popcorn Resto juga memberikan popcorn gratis kepada tamu. Asyik banget, kan!

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Cocok untuk perjalanan bisnis

Bagi kamu yang sedang dalam perjalanan bisnis, Fame Hotel Batam merupakan pilihan tepat buat kamu. Tersedia beberapa ruang pertemuan dan ruang konferensi, mulai dari ruangan berkapasitas 10 orang hingga ratusan orang. Seluruh ruangan juga didesain dengan nyaman, modern, berukuran luas, serta ditata dengan rapi.

Kamu juga bisa ajak rekan bisnis kamu berkeliling kota Batam. Jangan lupa kunjungi pusat perbelanjaan populer di Batam seperti Diamond City Mall (11 km), Carnaval Mall dan Citra Super Mall (12 km), serta Batam Centre Mall (13 km).

Klik foto untuk lihat detail dan harga.

Klik foto untuk lihat detail dan harga.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

Klik foto untuk lihat detail harga dan hotel.

^86633390C87633299B6B6705793BB48020F34ED78483F4B017^pimgpsh_fullsize_distr

Kamu bisa bermalam di Fame Hotel Batam dengan tarif super terjangkau, yaitu mulai dari Rp 214.214* melalui pegipegi.com.

lihat fame hotel batam

Selama bulan Mei 2016, kamu bisa mendapatkan diskon 30% jika kamu pesan kamar di Fame Hotel Batam lewat pegipegi.com. Kamu bisa lihat promonya di sini.

lihat diskon 30% fame hotel batam

Harga pada tanda (*) berlaku saat artikel dibuat.

8 Resto di Bandung dengan Playground untuk Liburan Bersama Anak

Posted: 18 May 2016 02:18 AM PDT

Musim liburan sekolah sudah di depan mata! Sudah saatnya kamu mengajak keluarga untuk liburan. Bandung merupakan salah satu destinasi wisata yang tepat untuk liburan bareng keluarga. Karena, di sana banyak resto yang menyediakan playground atau arena hiburan supaya si kecil bisa bermain. Kamu pun bisa liburan dan menikmati makanan dengan tenang sambil si kecil puas bermain di alam bebas. Si kecil pun nggak bakal mati gaya selama liburan jika playground-nya seasyik ini!

1. Miss Bee Providore

Miss Bee Providore yang berada di jalan Rancabentang no. 11A, Ciumbuleuit ini memiliki halaman cukup luas di bagian depannya dan dilengkapi dengan ayunan dari ban, ayunan kayu, papan jungkat-jungkit, dan kandang kelinci jenis Anggora. Di bagian dalamnya, ada juga indoor playground yang lokasinya dekat dengan tempat makan, jadi para orangtua bisa tetap mengawasi anak yang sedang bermain tanpa harus meninggalkan meja makan.

Miss Bee Providore menyediakan menu makanan dan minuman ala Asia dan western, juga makanan ringan yang cocok dinikmati untuk ngemil di sore hari. Beberapa menu yang pegipegi direkomendasikan antara lain salmon spinach lasagna, steak & egg, melted chicken rosti, egg florentine, egg benedicts, mix seafood rice, fried oxtail, dan lain-lain. Harga makanannya berkisar antara Rp 20 ribu – 125 ribu*.

miss bee2

www.tesyasblog.com

miss bee3

www.tesyasblog.com

miss bee5

www.liburananak.com

miss bee4

gourmetindo.com

2. Madame Sari

Selain dikenal sebagai pusat oleh-oleh di Bandung, Madame Sari juga menyediakan resto yang cocok buat kamu dan keluarga. Soalnya, tempatnya luas dan ada indoor playground yang mainannya super variatif. Bisa dijadikan sebagai tempat bermain anak-anak sembari kamu makan dan membeli oleh-oleh di tempat ini.

Menu yang disajikan Madame Sari sebagian besar didominasi oleh menu makanan lokal seperti mie kocok, gado-gado, sop buntut, sop garang asam, nasi timbel, dan sebagainya. Per menunya dikenakan harga di bawah Rp 50 ribu*. Langsung mampir aja, yuk, ke Madame Sari di jalan Ir. H.Juanda no.85, Lb. Gede, Coblong.

madame sari1

majalahbandung.com

madame sari2

bandung.panduanwisata.id

3. Dusun Bambu

Dusun Bambu merupakan pusat wisata dan kuliner keluarga terbesar di Bandung yang menyediakan fasilitas sangat lengkap. Kawasan wisata Dusun Bambu terletak di jalan Kolonel Masturi km 11, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Di Dusun Bambu, kamu bisa pesan menu-menu andalan, seperti ayam bakar bambu betutu, bebek bakar bambu betutu, nasi bakar kelapa muda, cumi ala Dusun Bambu, dan lain-lain dengan kisaran harga Rp 20 ribu – 60 ribu* per menu.

Beberapa fasilitas restoran di Dusun Bambu yang sangat cocok buat kamu dan keluarga di antaranya Lutung Kasarung, kafe Burangrang, pasar Khatulistiwa, dan Tegal Pangulinan. Yang paling cocok untuk liburan bersama anak adalah Tegal Pangulinan, tempat bermain yang cocok anak-anak. Tempat ini menyediakan fasilitas bermain permainan tradisional khas Sunda, seperti jajangkungan/egrang, lomba bakiak, dan aneka permainan tradisonal lainnya.

dusun bambu1

www.dusun-bambu.com

dusun bambu2

https://liandamarta.files.wordpress.com

4. Rumah Stroberi

Rumah Stroberi menawarkan wisata kuliner yang menyajikan aneka makanan dan minuman dari Bandung. Pengunjung juga bisa memetik buah stroberi langsung dari perkebunan stroberi. Resto ini cocok untuk kamu penggemar makanan Sunda. Menu yang pegipegi rekomendasikan adalah nasi liwet yang terdiri dari nasi, ayam goreng, tempe, tahu, ikan asin, sayur lalapan, dan sambal pedas. Menu western dan seafood juga ada di Rumah Stroberi, lho. Kisaran harga per menu adalah Rp 20 ribu – 135 ribu*.

Rumah Stroberi yang terletak di jalan Cigugurgirang 145 Parongpong ini juga menyediakan arena bermain dengan aneka wahana permainan yang cukup beragam dan pastinya sangat cocok buat anak-anak. Seperti papan luncur atau perosotan, mini ATV, halang-rintang, dan lain-lain.

rumah stroberi2

bandung.panduanwisata.id

rumah stroberi1

www.liburananak.com

rumah stroberi3

Dok. Rumah Stroberi

5. Treehouse Cafe

Lokasinya strategis, yaitu terletak di wilayah Dago yang ditumbuhi pohon-pohon besar. Konsep bernuansa rumah tinggal dengan halaman yang terdapat rumah kayu dan taman bermain tersebut cocok dimanfaatkan untuk bersantai bersama keluarga. Karena, anak-anak bukan hanya menghabiskan waktu untuk makan, tapi juga bermain di ruang terbuka dengan air terjun kecil yang menghiasi area tersebut. Beberapa meja dan kursi tersedia untuk menikmati hidangan sambil ditemani gemericik air. Interior kafe ini juga dihiasi kain dan lampion-lampion yang tertata rapi.

Treehouse Cafe yang beralamat di jalan Hasanudin no.5 Lb. Gede, Coblong ini menawarkan beragam menu, mulai dari makanan ringan, makanan utama hingga makanan penutup. Menu yang pegipegi rekomendasikan di Treehouse Cafe adalah pizza dan sosis spesial ala Treehouse cafe. Sosisnya dibuat sendiri oleh pabrik Treehouse Cafe yang terletak di jalan Dipati Ukur, sehingga rasa dan kualitasnya hanya bisa kamu dapatkan di Treehouse Cafe. Harga makanan di sana berkisar antara Rp 13 ribu – 53 ribu*.

treehouse2

ivacanza.co

treehouse1

https://indonesia.tripcanvas.co

treehouse3

ivacanza.co

6. Burgundy Wine and Dine

Ruangan di Burgundy Wine and Dine terdiri dari indoor dan outdoor. Ruangan indoor-nya, bergaya rumah jadul yang dari sananya nggak banyak diubah, sejak zaman penjajahan Belanda. Sedangkan ruangan outdoor-nya dikelilingi oleh pemandangan hijau yang rimbun dan indah. Juga ada playground yang bisa kamu manfaatkan untuk menghibur si kecil saat kamu dan keluarga menunggu pesanan datang.

Kamu bisa pesan menu-menu menggugah selera di Burgundy Wine and Dine, seperti hot chocolate, burgundy tea, chicken quesadillas, apple strudele, sirloin, grilled norwegian salmon, dan lain-lain. Kisaran harga makanan di sana antara Rp 30 ribu – 200 ribu* per menu. Langsung datang aja ke Burgundy Wine and Dine di jalan Raya Maribaya no. 163.

burgundy 1

fsien.blogspot.com

burgundy 2

indonesia.tripcanvas.co

burgundy 3

www.maribayabandung.com

7. Feast Restaurant

Di Feast Restaurant yang berada di Sheraton Hotel Bandung (jalan Ir H. Juanda no. 390) memiliki arena bermain anak-anak yang asyik. Ada kolam renang anak-anak yang bisa digunakan untuk bersantai dan main air, juga ada kids club yang punya banyak kegiatan, seperti berkuda, mewarnai, dan lain-lain.

Kamu bisa ke Feast Restaurant bersama keluarga di akhir pekan dan menikmati Sunday brunch package setiap jam 12.00 – 15.00 WIB. Untuk orang dewasa, kamu perlu membayar paket brunch seharga Rp 198 ribu*, sedangkan anak-anak Rp 98 ribu*.

feast1

Dok. Stephany Josephine

feast2

Dok. theswankytraveler

feast3

Dok. theswankytraveler

feast4

indonesia.tripcanvas.co

 8. Centropunto

Di Centropunto ada atraksi unik The Happy Duck Parade yang digelar setiap Selasa dan Sabtu, pukul 12.00 dan 17.00 WIB. Sekitar 10 ekor bebek dengan nama masing-masing di leher, berbaris, mengikuti lagu mulai dari depan resto hingga sebuah kolam kecil di dalam resto. Mereka riuh berbaris mengikuti lagu. Demikian pula saat kembali, barisan bebek ini akan kembali ke kandang. Atraksi tersebut memang sengaja diadakan demi menarik perhatian pengunjung yang sudah berkeluarga dan memiliki anak. Anak-anak pun terhibur melihatnya! Hihihi…

Menu-menu yang disajikan Centropunto juga nggak kalah unik, termasuk penyajiannya. Tiba-tiba, kamu bakal melihat ada pelayan marah-marah dengan kostum ala perompak lengkap dengan mata satunya, kemudian nasi goreng stevador tersaji dengan bendera kecil berlogo tengkorak. Ada juga koki bergaya mabuk mendemonstrasikan cara memasak nasi goreng pescador, dan lain-lain. Menu-menu di sana bisa disajikan secara ala carte atau buffet. Untuk buffet, per orangnya dikenakan biaya Rp 115.500*. Cukup terjangkau, kan? Langsung aja keluarga kamu ke Centropunto di jalan Trunojoyo no. 58, Kelurahan Taman Sari, Kecamatan Bandung Wetan.

bebek1

m.tribunnews.com

Centropunto

Dok. Centropunto

^86633390C87633299B6B6705793BB48020F34ED78483F4B017^pimgpsh_fullsize_distr

Buat kamu yang berada di luar Bandung, jangan lupa buat pesan tiket pesawat atau tiket kereta api murah supaya biaya transportasi kamu lebih murah. Pesannya lewat pegipegi.com tentunya! Jangan lupa sekalian pesan hotel murah di Bandung, ya!

pesan tiket pesawat murah ke bandung pesan tiket kereta api murah ke bandung cari hotel murah di bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar